Pin it

"Pin it: Tombol pengirim suatu konten untuk dikoleksi di Pinterest, mengirimkan konten dari mana pun bisa ditempuh dengan 6 (enam) metode."

Pinterest adalah perusahaan web dan aplikasi ponsel, yang mengoperasikan jenis situs berbagi foto. Para penggunanya bisa mengelola Pin (konten berupa foto/gambar/video) yang terdapat pada Board (tempat menyimpan koleksi konten) mereka, dengan terlebih dahulu mengoleksi Pin dari berbagai sumber, baik dari dalam (Halaman Utama Pinterest atau Pengguna Pinterest lainnya) maupun luar (Milik Pribadi atau Beragam Situs Web/Websites lainnya, misalnya Facebook).

Berikut ini, 6 (enam) metode yang bisa ditempuh oleh para pengguna Pinterest dalam rangka mengoleksi Pin:
1. Metode Pin it button: Dengan menggunakan tombol Pin it.
1A. Arahkan Mouse menuju konten yang hendak anda koleksi, hingga muncul tombol "Pin it" (berada di sudut kiri atas) pada konten tersebut atau jika tersedia, temukan tombol "Pin it" yang ada di halaman situs web yang anda kunjungi (tempat konten berada), lalu arahkan Mouse menuju tombol tersebut.
1B. >klik> tombol "Pin it".
1C. Ketika Kotak "Pick a board" muncul.
1D. Isi bidang "Description" (berada di bawah pratinjau konten yang dipilih), untuk menggambarkan tentang konten tersebut (Pilihan saja, tidak diwajibkan).
1E. >klik> "[ ] Post to Facebook" atau >klik> "[ ] Post to Twitter", berada di sudut kiri bawah dari kotak "Pick a board" (Pilihan saja, tidak diwajibkan).
1F. Arahkan Mouse menuju sisi kanan (All boards).
1G. >klik> nama board atau >klik> tombol "Pin it" yang muncul di sebelah nama board yang akan anda gunakan untuk menyimpan konten yang dipilih.

2. Metode Pin from a website: Dengan menggunakan menu pin dari sebuah situs web.
2A. Buka halaman Profil Pinterest anda.
2B. >klik> tab "Pins" (berada di antara tab boards dan likes).
2C. Ketika "Pins Page" muncul, >klik> "(+) Add a Pin".
2D. Ketika Kotak "Pin from" muncul, >klik> "The web".
2E. Ketika Kotak "Pin from a website" muncul, >klik-kanan> pada bidang isian.
2F. Ketika "Drop Down Menu" muncul.
2G. Ketik dengan benar atau >klik> "Paste" alamat URL yang anda dapatkan dari konten yang dipilih.
2H. >klik> tombol "Next" atau >tekan> tombol "Enter" pada keyboard anda.
2I. Arahkan Mouse menuju konten yang hendak anda koleksi, hingga muncul tombol "Pin it" (berada di sudut kiri atas) pada konten tersebut.
2J. Selanjutnya, mohon ikuti langkah-langkah yang ada di metode 1B hingga 1G.

3. Metode Upload a Pin: Dengan menggunakan menu unggah sebuah pin.
3A. Mohon ikuti langkah-langkah yang ada di metode 2A hingga 2C.
3B. Ketika Kotak "Pin from" muncul, >klik> "Your device".
3C. Ketika Kotak "Upload a Pin" muncul, >klik> "Choose image".
3D. Ketika Kotak "File Upload" muncul, jelajah ke lokasi konten anda, >klik> konten yang anda pilih, >klik> "Open".
3E. Selanjutnya, mohon ikuti langkah-langkah yang ada di metode 1C hingga 1G.

4. Metode Pinterest browser button: Dengan menggunakan tombol peramban Pinterest.
4A. Dapatkan tombol peramban Pinterest.
4B. >klik> "Get our browser button", >klik> "Allow".
4C. Ketika Kotak "Software Installation" dengan "Pin it Button item" muncul, >klik> “Install Now”.
4D. Tombol "Pin it" akan muncul di "Menu Bar" dari browser Anda.
4E. Kini, tombol "Pin it" akan tersedia pada setiap konten dari situs web yang Anda kunjungi.
4F. Arahkan Mouse menuju konten yang hendak anda koleksi, hingga muncul tombol "Pin it" (berada di sudut kiri atas) pada konten tersebut.
4G. Selanjutnya, mohon ikuti langkah-langkah yang ada di metode 1B hingga 1G.

5. Metode Copy Link Location: Dengan menyalin lokasi tautan (Jika Anda hendak mengoleksi konten dari posting terbaru teman Facebook Anda).
5A. Buka halaman Facebook anda, >klik> "Home" pada "Top Menu".
5B. Ketika Halaman "Timeline" muncul, >klik-kanan> pada konten yang hendak anda koleksi.
5C. Ketika "Drop Down Menu" muncul, >klik> “Copy Link Location”.
Berikut adalah contoh dari URL yang anda dapatkan:
http://klikalam.com/aplikasi-klikalam-com/
5D. Selanjutnya, mohon ikuti langkah-langkah yang ada di metode 2A hingga 2I.

6. Metode Copy Image Location: Dengan menyalin lokasi gambar (Jika Anda hendak mengoleksi konten dari sebuah halaman tertentu/tempat dimana konten tersebut berada, misalnya: Facebook Photo Gallery).
6A. Buka halaman Facebook anda, >klik> "Profile" (di samping "Home") pada "Top Menu", >klik> "Photos".
6B. Di halaman konten, >klik> konten yang hendak anda koleksi.
6C. Ketika Wizard konten yang anda pilih muncul, >klik-kanan> pada konten tersebut.
6D. Ketika "Drop Down Menu" muncul, >klik> “Copy Image Location”.
Berikut adalah contoh dari URL yang anda dapatkan:
https://scontent-sin1-1.xx.fbcdn.net/hphotos-xpf1/v/t1.0-9/11062084_458312634318759_186203201738037163_n.jpg?oh=143e5b330b54f5c260a38ed4aa5f13e3&oe=561844B3
6E. Selanjutnya, mohon ikuti langkah-langkah yang ada di metode 2A hingga 2I.

Referensi: Diolah dari berbagai sumber.

KlikAlam.Com - kindness for all ;)

No comments :

Post a Comment

ContactForm

Name

Email *

Message *